Ilyas Kusuma Winata | 2024-10-21
Bekerja bukan hanya sebatas mencari uang semata, melainkan menjalin kekeluargaan dengan rekan kerja yang ada di sana. Bagaimana tidak, bertahun-tahun, hampir setiap hari bertemu dengan orang yang sama dan bekerja sama untuk menyelesaikan pekerjaan yang diberikan membuat satu sama lain memiliki ikatan yang sudah seperti keluarga.
Begitu pula yang dirasakan Yayasan Asasi Indonesia. Demi mempererat rasa kekeluargaan dan meningkatkan produktifitas, maka Yayasan Asasi Indonesia mengajak seluruh karyawannya yang berada di Gema Nurani, Hira Boarding School, dan Quba Islamic School (GERABA) untuk berlibur bersama dalam kegiatan RIHLAH GERABA 2024!
Acara berlangsung pada hari Jum’at sampai Ahad, 4 hingga 6 Oktober 2024 di Grand Cempaka Resort, Puncak, Bogor. Acara dengan tema “MAKING MEMORIES WITH GERABA FAMILY” ini dihadiri oleh 496 karyawan dan guru beserta keluarga mereka menikmati liburan setelah melaksanakan Ujian Tengah Semester (UTS).
Rihlah sendiri diartikan sebagai perjalanan atau jalan-jalan yang dilakukan oleh GERABA setelah menempuh perjuangan mendidik siswa dan siswi mereka selama satu tahun.
Acara tahunan ini bertujuan untuk
1. Mempererat silaturahmi antar keluarga guru dan karyawan Geraba.
Ajang untuk lebih dekat satu sama lain bukan hanya antar karyawan dan guru melainkan juga dengan keluarga mereka masing-masing.
2. Terjalinnya hubungan yang harmonis dan rasa nyaman di lingkungan Geraba.
Dengan saling mengenal satu sama lain akan membuat setiap karyawan dan guru menjadi lebih dekat satu sama lain.
3. Menjadi media untuk saling mengenal dan memahami antara guru, staff karyawan dengan keluarganya.
Dengan banyaknya karyawan yang dimiliki Yayasan Asasi Indonesia, acara semacam ini akan membuat satu sama lain jadi lebih dekat dan semakin memiliki rasa kekeluargaan setelahnya.
4. Membangun semangat kebersamaan dalam memperjuangkan visi-misi GERABA.
Hal ini akan membuat kerja sama antar karyawan dan guru kedepannya semakin akrab karena dalam acara ini mereka jadi lebih mengenal satu sama lain.
5. Menjadi media penyegaran ditengah-tengah kesibukan kerja.
Padatnya tahun ajaran membuat setiap karyawan perlu beristirahat dari kesibukan dan meluangkan waktu bersama orang tersayang agar terhindar dari stres kerja yang berlebihan.
6. Menjadikan anak-anak terdidik yang berawal dari lingkungan keluarganya sendiri sesuai visi misi GERABA.
Sudah seharusnya GERABA menyatukan visi dan misi terlebih dahulu sebelum turun langsung membimbing siswa dan siswi mereka. Dengan para karyawan dan guru bersinergi, maka satu sama lain akan memberikan energi positif satu sama lain yang akan menunjang keberhasilan dalam mencapai tujuan bersama di GERABA.
Acara berlangsung sangat berkesan. Dengan ramainya peserta karena banyak karyawan dan guru yang turut serta membawa keluarga mereka, menjadikan acara ini menjadi sangat seru. Acara dimulai dari keberangkatan pada hari jumat pagi pukul 8 di lingkungan sekolah Gema Nurani dan Quba Islamic School menggunakan bis yang sudah disediakan untuk membawa seluruh peserta ke tempat acara.
Sesampainya di sana, mereka sudah memiliki kamar masing-masing sesuai dengan keluarga atau rombongan masing-masing. Dalam kegiatan RIHLAH GERABA 2024 ini lebih banyak waktu dihabiskan bagi setiap keluarga bersenang-senang bersama secara bebas. Panitia tidak mau terlalu banyak mengambil waktu tiap peserta karena ini adalah waktu mereka beristirahat sekaligus liburan dengan keluarga mereka. Panitia juga sudah menyiapkan undian hadiah bagi seluruh karyawan. Sepeda listrik seharga jutaan Rupiah menjadi hadiah utama dalam undian ini.
Setiap peserta antusias berharap mendapat hadiah utama, namun bagi mereka yang tidak mendapatkan hadiah pun tetap menikmati acara dengan hidangan yang telah disiapkan untuk semua orang. Puncaknya pada hari Ahad siang semua rombongan GERABA meninggalkan acara dengan menaiki bis kembali dan pulang menuju sekolah sebagai titik kumpul sekaligus titik pulang bersama.
Ilyas Kusuma Winata | 2024-10-21
Ilyas Kusuma Winata | 2024-10-21
Ilyas Kusuma Winata | 2024-10-21